Kegiatan Bakti Sosial Bulanan untuk Keluarga Warga Binaan Lapas Kelas IIA Kembangkuning

    Kegiatan Bakti Sosial Bulanan untuk Keluarga Warga Binaan Lapas Kelas IIA Kembangkuning
    Kegiatan Bakti Sosial Bulanan untuk Keluarga Warga Binaan Lapas Kelas IIA Kembangkuning

    CILACAP - Lapas Kelas IIA Kembangkuning kembali melaksanakan kegiatan Bakti Sosial Bulanan sebagai bentuk kepedulian terhadap keluarga warga binaan.

    Kegiatan yang rutin diselenggarakan setiap bulan ini bertujuan untuk memberikan dukungan moral dan bantuan kebutuhan dasar bagi keluarga warga binaan yang memerlukan perhatian lebih, Senin (17/11/2025).

    Pada pelaksanaan kali ini, petugas Lapas Kelas IIA Kembangkuning menyalurkan berbagai paket bantuan yang terdiri dari kebutuhan pokok serta barang keperluan sehari-hari. Penyaluran dilakukan secara tertib dan terkoordinasi, dengan tetap mengutamakan prinsip humanis serta menjunjung tinggi nilai pelayanan publik.

    Kepala Lapas Kelas IIA Kembangkuning, Winarso menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini merupakan bentuk tanggung jawab moral serta komitmen untuk terus menjalin hubungan baik dengan keluarga warga binaan.

    "Melalui kegiatan ini, diharapkan terbangun komunikasi yang harmonis antara pihak Lapas dan keluarga, serta dapat meringankan beban mereka yang sedang menghadapi masa sulit, " ungkapnya. 

    Kegiatan bakti sosial bulanan ini juga menjadi momentum untuk memperkuat nilai kebersamaan dan empati, sekaligus meningkatkan sinergi positif antara petugas, warga binaan, dan keluarga. Lapas Kelas IIA Kembangkuning berkomitmen untuk terus menjalankan kegiatan sosial sebagai bagian dari upaya pembinaan dan pelayanan berkelanjutan.

    (Humas Lapas Kembangkuning) 

    jawa tengah cilacap lapas kembangkuning berita nusakambangan terkini
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Bapas Nusakambangan dan UPT Se-Nusakambangan...

    Artikel Berikutnya

    Semarak Hari Bakti Kemenimipas, Lapas Besi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    Panen Raya Serentak, Lapas Besi Siap Dukung Ketahanan Pangan Nasional
    Lapas Kelas IIA Kembang Kuning Ikuti Panen Raya Ketahanan Pangan Serentak Kemenimipas, Panen Terong dan Tomat
    Optimalkan Evaluasi Pembinaan, Lapas Khusus Karanganyar Gelar Sidang TPP

    Ikuti Kami